Perawat Asal India Tewas Ditikam PRT di Arab Saudi

Perawat Asal India Tewas Ditikam PRT di Arab Saudi

- detikNews
Kamis, 20 Feb 2014 14:20 WIB
Perawat Asal India Tewas Ditikam PRT di Arab Saudi
Ilustrasi
Riyadh, - Seorang pria India tewas ditikam seorang pembantu rumah tangga (PRT) asal Ethiopia di kota Dammam, Arab Saudi. Korban merupakan seorang pria yang bekerja sebagai perawat di rumah majikan PRT tersebut.

Hussain Sayeed asal Hyderabad, India bekerja untuk sebuah keluarga Saudi yang tinggal di wilayah Mubarakia di Dammam, ibukota Eastern Province. Pria tersebut telah bekerja sebagai perawat untuk keluarga itu selama hampir dua tahun. Sementara PRT asal Ethiopia yang membunuh Sayeed juga bekerja di rumah yang sama.

Sayeed dibunuh pada 17 Februari lalu dan pelakunya telah ditangkap polisi. Demikian diberitakan Arab News, Kamis (20/2/2014). Pelaku menikam Sayeed dengan benda tajam setelah terjadi keributan antara keduanya.

"Ruang kendali Kepolisian Dammam menerima informasi pada Senin (17/2) pukul 17.00 bahwa ada sesosok mayat tergeletak di halaman belakang rumah tersebut. Tim polisi patroli segera bergegas ke lokasi," kata juru bicara kepolisian Eastern Province , Kolonel Ziad Al Ruqaiti.

"Polisi menemukan luka-luka tusukan yang dalam di bagian kiri dada," imbuhnya.

"Penyelidikan awal kami mengindikasikan bahwa PRT asal Afrika itu menikam korban dengan benda tajam setelah terjadi perkelahian antara mereka," tutur Ruqaiti.

Belum diketahui apa yang menjadi pemicu perkelahian kedua pria tersebut. Si pelaku telah ditahan dan masih terus diinterogasi kepolisian setempat.

(ita/ita)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads