Mengenaskan! Wanita Pecinta Kucing di AS Tewas Diserang Anjing

Mengenaskan! Wanita Pecinta Kucing di AS Tewas Diserang Anjing

- detikNews
Senin, 10 Feb 2014 18:14 WIB
Mengenaskan! Wanita Pecinta Kucing di AS Tewas Diserang Anjing
Klonda Richey (nypost.com/Facebook)
Ohio -

Mengenaskan! Seorang wanita pecinta kucing di Ohio, Amerika Serikat diserang anjing secara brutal hingga tewas. Jasad wanita yang memelihara 20 ekor kucing ini ditemukan tergeletak dalam kondisi bugil di luar rumahnya.

Jasad Klonda Richey ditemukan dalam kondisi penuh luka dan telanjang di tengah hamparan salju yang ada di luar rumahnya di Dayton, Ohio, AS. Kepolisian setempat meyakini, Richey diserang secara brutal oleh dua ekor anjing tetangganya.

Dua anjing jantan jenis Bullmastiffs yang memiliki badan kekar menyerang Richey, bahkan hingga merobek mantel dan pakaian yang dikenakannya. Pemicu serangan ini tidak diketahui pasti. Demikian seperti dilansir nypost.com, Senin (10/2/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun media setempat, Dayton Daily News melaporkan bahwa wanita berusia 57 tahun tersebut telah beberapa kali melaporkan gerak-gerik membahayakan kedua anjing tersebut kepada otoritas setempat, namun tidak pernah mendapat tanggapan.

Ketika mendatangi lokasi ditemukannya jasad Richey, polisi mendapati dua anjing dengan berat masing-masing sekitar 27 kg. Polisi terpaksa menembak mati kedua anjing tersebut setelah mereka berusaha menyerang polisi.

Pemilik dua anjing tersebut, yakni pasangan suami istri Andrew Nason (28) dan Julie Custer (23) yang merupakan tetangga Richey, akhirnya ditangkap polisi. Keduanya dijerat dakwaan kelalaian yang berujung pembunuhan.

Jasad Richey akan diautopsi otoritas setempat untuk mencari tahu lebih lanjut penyebab kematiannya. Saat melakukan pemeriksaan di kediaman Richey, polisi menemukan 20 ekor kucing dalam kondisi sehat yang selama ini dipelihara oleh Richey. Warga setempat mengenal Richey sebagai penyayang binatang dan pecinta kucing.

"Sangat ironis bahwa wanita pecinta binatang ini justru tewas dibunuh oleh binatang dalam serangan brutal seperti itu," ucap rekan kerja Richey selama 16 tahun, Ann Stevens. Selama ini, Richey diketahui bekerja di Montgomery County Job & Family Services Administration Services Division.

(nvc/ita)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads