Dengan adanya situasi darurat, Gubernur New York Andrew Cuomo memerintah penutupan sejumlah jalan raya utama dan jalan tol. Mulai dari Thruway, Interstate 84 dan Long Island Expressway ditutup hingga waktu yang belum ditentukan.
Seluruh sekolah publik yang ada di wilayah New York City ditutup pada Jumat (3/1) waktu setempat. Sejumlah sekolah di distrik lain juga ditutup selama sehari.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dengan adanya situasi darurat, Cuomo mengimbau warganya untuk tetap tinggal di rumah. "Orang-orang tidak perlu ada di jalanan kecuali jika memang sangat diperlukan," ucapnya.
Badai salju ini juga berdampak pada pembatalan ratusan jadwal penerbangan di wilayah New York. Total ada lebih dari 700 penerbangan dari tiga bandara tersibuk di New York dibatalkan.
Untuk Newark Aiport, ada lebih dari 350 penerbangan yang dibatalkan, sedangkan untuk La Guardia Airport ada sekitar 250 penerbangan yang batal dan untuk JFK Airport ada sekitar 100 penerbangan yang dibatalkan akibat badai salju ini.
(nvc/nwk)











































