6 Hal yang Terlintas Saat Melihat 'Bibi-Bomb' Netanyahu

6 Hal yang Terlintas Saat Melihat 'Bibi-Bomb' Netanyahu

- detikNews
Senin, 01 Okt 2012 13:28 WIB
6 Hal yang Terlintas Saat Melihat Bibi-Bomb Netanyahu
New York - Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menuai beragam kritikan maupun pujian usai menjelaskan 'garis merah' untuk program nuklir Iran dalam Sidang Majelis Umum PBB di New York, Amerika Serikat (AS). Cara Netanyahu menjelaskan 'garis merah' ini sebenarnya cukup komikal dan mengingatkan kita dengan sejumlah hal lainnya.

Saat berbicara di depan delegasi dalam Sidang Majelis Umum PBB, Kamis (27/9) lalu, Netanyahu atau yang akrab disapa Bibi ini membawa serta alat peraga, yakni sebuah gambar karikatur bom dan sebuah spidol warna merah. Dalam gambar karikatur bom tersebut, terpapar tahapan-tahapan pengembangan bom nuklir oleh Iran.

Dari bawah ke atas, dipaparkan tahapan pertama, pengembangan program nuklir Iran mencapai 70 persen. Kemudian tahapan kedua, pengembangan program nuklir Iran mencapai 90 persen. Paling atas merupakan tahapan akhir yakni saat Iran berhasil menyelesaikan bom nuklirnya. Bibi pun menggambar garis merah dengan spidol di antara tahapan kedua dan tahapan akhir.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Netanyahu berulang kali menegaskan, waktu untuk menghentikan program nuklir Iran tidak banyak. Satu-satunya cara yakni menggunakan kekuatan militer terhadap Iran, menurutnya, harus benar-benar dipertimbangkan.

"Saya yakin bahwa dengan adanya garis merah yang jelas, Iran akan -- dan hal ini akan bisa memberi banyak waktu untuk cara-cara diplomasi dan sanksi," tegasnya saat itu.

Beragam tanggapan muncul dari publik, terutama di dunia maya melalui jejaring media sosial Twitter dengan hashtag atau istilah pencarian #Bibi-Bomb. Sejumlah pengguna Twitter menciptakan gambar-gambar parodi Netanyahu yang membawa gambar karikatur bom tersebut. Yang paling marak mengkritisi soal pemilihan gambar bom bergaya kartun yang digunakan Netanyahu.

Berikut 6 momen lain yang muncul di kepala kita saat melihat penjelasan Bibi dengan gambar karikatur bom tersebut, seperti dikutip dari globalpost.com, Senin (1/10/2012):

Presentasi Semasa Sekolah

Parodi di twitter
Saat masih duduk di bangku sekolah, setiap orang pasti pernah mendapatkan tugas untuk memberikan presentasi di depan kelas. Gambar karikatur bom yang dibawa-bawa oleh Netanyahu ini mengingkatkan kita akan masa-masa tersebut. Sembari membawa-bawa kertas karton yang sudah digambari, kita menjelaskan presentasi kita di hadapan seluruh kelas dengan gugupnya. Biasanya presentasi sering dilakukan dalam mata pelajaran Biologi.

Namun harus diakui jika cara pemaparan Netanyahu jauh lebih menarik jika dibandingkan dengan presentasi yang kita lakukan di masa sekolah dulu.

Lukisan grafiti 'bomb-hugger' karya Banksy

Bomb-hugger
Gambar karikatur bom yang dibawa oleh Netahyahu tersebut mengingatkan kita dengan lukisan karya seniman grafiti asal Inggris, Banksy, yang berjudul 'bomb-hugger'. Lukisan Banksy tersebut menampilkan seorang gadis tengah memeluk sebuah bom rudal. Lukisan ternama karya Banksy ini memiliki tema yang sama dengan karikatur bom hitam-putih yang digunakan Netanyahu dalam Sidang majelis Umum PBB tersebut. Namun gambar milik Netanyahu memiliki sedikit warna merah di dalamnya.

Acara penggalangan dana untuk amal

Yayasan non-laba yang menggelar acara penggalangan dana seringkali menggunakan grafik visual untuk menggambarkan perolehan dana dan target mereka. Apa yang dilakukan Netanyahu saat menggambar dan menjelaskan 'garis merah' untuk program nuklir Iran mengingatkan kita akan hal tersebut. Namun Netanyahu lebih tepat disebut 'penggalang dukungan'.

Saat Netanyahu menjelaskan soal gambar karikatur bom yang dibawanya dan proses pengembangan nuklir Iran yang mencapai 70 persen, kita seolah-olah mendengar seorang penggalang dana dengan antusiasnya berkata: "Kita telah mencapai 60 persen dari target kita, tapi kita masih membutuhkan dukungan Anda!"

Bom kartun dalam permainan Mario Bros

Bagi para penggemar permainan Nintendo, tentu tidak asing dengan permainan Mario Kart. Dalam permainan konsol tersebut, terdapat sesosok karakter bernama Bomb-ombs, yakni sebuah bom yang memiliki kaki dan bisa bergerak sendiri. Karakter Bomb-ombs yang pertama kali muncul dalam permainan Super Mario Bros 2 ini, memiliki bentuk sangat mirip dengan karikatur bom yang digunakan Netanyahu tersebut. Hmm...mungkin selama ini Netanyahu juga gemar bermain permainan konsol ini?

Logo merek pakaian hip-hop 'The Hundreds'

Parodi di twitter
Karikatur bom yang digunakan oleh Netanyahu tersebut juga mirip dengan logo merek pakaian asal Amerika, The Hundreds. Merek pakaian ini memiliki logo utama bergambar bom kartun yang diberi nama 'Adam Bomb'. Logo ini tercetak di setiap pakaian, topi, sepatu, dan produk-produk lainnya yang dihasilkan oleh merek tersebut. Banyak selebriti dan musisi AS yang mengenakan merek ini.

Hiroshima dan Nagasaki

Penjelasan Netanyahu dengan gambar karikatur bom tersebut mengingatkan penggunaan bom nuklir oleh militer Amerika Serikat pada masa Perang Dunia II, sekitar tahun 1945 silam. Masih teringat jelas bagaimana dahsyatnya bom nuklir yang meluluhlantakkan kota Hiroshima dan Nagasaki di Jepang beberapa dekade lalu.

Rasanya sangat mengerikan jika hal serupa kembali terjadi di masa kini. Terlepas apakah kita sepakat atau menentang penjelasan dan presentasi Netanyahu soal 'garis merah' bagi program nuklir Iran, rasanya tidak ada orang di dunia ini yang menginginkan adanya penggunaan senjata nuklir.
Halaman 2 dari 7
(nvc/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.

Hide Ads