Yerusalem - Seorang remaja tewas setelah sebuah bus menabrak kerumunan demonstran ultra-ortodoks yang menolak wajib militer di Yerusalem.
Foto
Remaja Tewas dalam Protes Wajib Militer di Yerusalem
Petugas darurat mengevakuasi korban di lokasi protes anti-wajib militer di Yerusalem, setelah sebuah bus melaju ke arah kerumunan demonstran ultra-ortodoks pada malam 6 Januari 2026. REUTERS/Ammar Awad
Pasukan keamanan Israel mengamankan area sekitar kejadian insiden. Ketegangan meningkat di antara massa demonstran ultra-ortodoks yang menolak rencana perluasan wajib militer, isu yang selama puluhan tahun memicu konflik antara komunitas religius dan negara Israel. REUTERS/Ammar Awad
Seorang remaja laki-laki Heredi berumur 18 tahun dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian setelah terjepit di bawah bus, sementara beberapa pengunjuk rasa lain mengalami luka dan segera dilarikan ke rumah sakit. REUTERS/Ammar Awad
Bus yang terlibat dalam insiden fatal diamankan di lokasi, sementara pengemudinya ditahan untuk diperiksa terkait penyebab dan kronologi tabrakan yang menewaskan seorang remaja.Β REUTERS/Ammar Awad
Kerumunan tetap bertahan di area Yerusalem usai insiden, menandai duka dan kemarahan atas kematian remaja tersebut di tengah perdebatan nasional soal kewajiban militer bagi komunitas ultra-ortodoks.Β REUTERS/Ammar Awad
Tim medis memasukan jenazah korban ke dalam ambulans di tengah situasi yang masih tegang, saat aparat berupaya membuka akses evakuasi di lokasi protes.Β REUTERS/Ammar Awad











































