Tangerang Selatan - Tanggul jebol mengakibatkan banjir di Jurangmangu Barat, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten, Selasa (12/11/2024). Ini penampakan tanggul yang jebol.
Foto
Ini Tanggul Jebol yang Bikin Jurangmangu Tangsel Kebanjiran
				Hujan deras pada Senin (11/11/2024) sore mengakibatkan tanggul jebol di Jurangmangu Barat, Pondok Aren, Tangerang Selatan.
				Tanggul penahan air yang jebol itu berada di Perumahan Pondok Mangu Indah, Pondok Aren, Tangerang Selatan. Β
				Sebenarnya tanggul tersebut sedang dalam perbaikan untuk ditinggikan. Namun saat hujan deras kemarin, tanggul itu jebol hingga menyebabkan banjir. Β
				Saat ini alat berat sudah dikerahkan ke lokasi tanggul yang jebol. Β
				Saat ini genangan air di perumahan tersebut sudah rata dengan permukaan air kali. Β
				BPBD menyebut tanggul tersebut memang sedang dalam perbaikan dan beberapa kali mengalami jebol akibat debit air. Β
				Banjir akibat jebolnya tanggul itu setinggi lutut orang dewasa. Β
				Meski kebanjiran, warga tetap bertahan di rumahnya. Β
				Banjir merendam jalanan di Perumahan Pondok Mangu Indah. Warga terpaksa menerobos banjir saat beraktivitas di luar rumah. Β
				Selain akibat hujan deras pada Senin (11/11/2024) sore, banjir disebabkan oleh jebolnya tanggul sungai yang sedang dalam perbaikan. Β











































