Bolivia - Tentara Bolivia yang berupaya melakukan kudeta terlibat bentrok dengan warga. Warga melawan tentara sebagai bentuk dukungan terhadap Presiden Luis Arce.
Foto
Mencekam! Warga Bolivia Bentrok dengan Tentara Melawan Kudeta

Anggota militer Bolivia berkumpul di samping kendaraan militer ketika Presiden Luis Arce "mengecam mobilisasi tidak teratur" beberapa unit tentara negara itu di La Paz, Bolivia,Β Rabu (26/6/2024).
Presiden Bolivia, Luis Arce, mendesak rakyat Bolivia untuk melakukan mobilisasi melawan kudeta setelah tentara mencoba memaksa masuk ke gedung pemerintahan di pusat ibu kota La Paz. Arce tak ingin kehilangan nyawa rakyat karena kudeta.
Tentara dan tank diketahui dikerahkan di luar gedung-gedung pemerintah dan mencoba merobohkan pintu istana presiden Bolivia. Presiden Bolivia, Luis Arce, menyerukan agar demokrasi dihormati.
Tentara dan tank memasuki Plaza Murillo, sebuah alun-alun bersejarah tempat kantor kepresidenan dan kongres berada. Salah satu tank mencoba mendobrak pintu besi istana presiden.
Tentara yang berupaya melakukan kudeta mendapat perlawanan dari warga.
Warga melawan tentara sebagai bentuk dukungan terhadap Presiden Luis Arce.
Upaya kudeta tersebut tidak berlangsung lama, beberapa saat kemudian tentara mundur meninggalkan alun-alun.