Jakarta - Upacara First Steel Cutting Kapal Fregat Merah Putih Kedua TNI AL digelar. Kapal ini merupakan Alutsista kapal Fregat Combatan terbesar yang dibuat lokal.
Foto
Momen Upacara Pemotongan Baja Pertama Kapal Fregat Buatan Lokal
Rabu, 05 Jun 2024 13:09 WIB

Kaskoarmada II Laksma TNI Isswarto, M.Tr.Opsla., CHRMP., mewakili Pangkoarmada II Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo menghadiri acara First Steel Cutting Kapal Fregat Merah Putih Kedua (W000305) TNI AL yang dilaksanakan oleh PT PAL Indonesia (Persero) di Bengkel Fabrikasi Divisi Kapal Niaga PT PAL Indonesia (Persero), Rabu (5/6/2024). Pelaksanaan First Steel Cutting Ceremony pembangunan Kapal Fregat Merah Putih kedua dipimpin langsung oleh Kapuskod Kemhan Laksma TNI M.Taufiq Hidayat, S.T., M.Si.
Β
Dalam Sambutannya, Kapuskod Kemhan menyampaikan bahwa prosesi First Steel Cutting ini merupakan salah satu momen penting dalam proses pembangunan kapal, yang menandai dimulainya pembangunan struktur badan kapal. Kapal Fregat yang sedang dibangun merupakan Alutsista kapal Fregat Combatan terbesar yang dibangun secara lokal di PT PAL Indonesia dan bahkan di Indonesia.
Β
Kapal Fregat ini direncanakan memiliki Panjang keseluruhan 140,00 meter dengan lebar 19,75 meter. Berat muatan penuh 6.626 ton, dan kecepatan maksimal 28 knots. Mampu bertahan di laut selama 21 hari dengan jarak jelajah 9.000 Nautical Mile dan diawaki oleh 143 personel.
Β