Jakarta - POLRI, APJASI, ABUJAPI, dan beberapa Asosiasi Sekuriti mengadakan tabur bunga di TMP Kalibata. Prosesi ini untuk menyambut HUT Satpam Nasional Ke-43.
Foto
Momen Tabur Bunga di TMP Kalibata untuk Peringati HUT Satpam Nasional Ke-43

Menyambut Hari Ulang Tahun Satuan Pengaman (Satpam) Nasional ke-43, POLRI, Asosiasi Pengguna Jasa Security Indonesia (APJASI), Asosiasi Badan Usaha Jasa Pengamanan Indonesia (ABUJAPI), dan beberapa Asosiasi Sekuriti terkait mengadakan upacara tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kalibata.
Kegiatan ini dalam rangka menghormati βBapak Satpam Indonesiaβ Jenderal Polisi Awaloedin Djamin, selain itu acara ini juga merefleksikan sinergi antara Satpam dan POLRI dalam memperkuat keamanan nasional, khususnya menjelang tahun politik.Β Β
Mengusung tema "Satpam Tangguh Mendukung Pemilu Aman dan Damai", ini menyoroti peran Satpam dalam menghadapi tantangan keamanan yang semakin kompleks di era kemajuan teknologi dan digitalisasi, terutama menjelang Pemilu 2024.
Dirbinpotmas Baharkam Mabes Polri, Brigjen. Pol. Edy Murbowo yang hadir selaku inspektur menekankan perlunya sinergi pengamanan menjelang pemilu.
Ketua Umum APJASI Leonard Abdul Aziz, menambahkan bahwa pentingnya pengembangan profesionalisme Satpam secara berkesinambungan. Sebagai pengguna jasa pengamanan, kami sangat mendukung upaya pemerintah dalam upaya meningkatkan kemampuan Satpam, mendorong pengembangan kualitas SDM Satpam melalui peningkatan kompetensi yang bertingkat dan berkelanjutan.Β Β
Acara ini merupakan rangkaian kegiatan menuju perayaan HUT Satpam di Jakarta International Equestrian Park pada 10 Januari 2024 mendatang, dengan seminar dan pameran teknologi keamanan terkini.