Amerika Serikat - Penembakan massal terjadi lagi di AS. Tepatnya kali ini terjadi di The Covenant School, Nashville. Akibatnya 3 siswa berusia 9 tahun dan 3 staf sekolah tewas.
Foto
Horor Penembakan Massal di SD Nashville AS, 3 Anak Tewas

Seorang anak menangis saat berada di bus meninggalkan The Covenant School, lokasi terjadinya penembakan massal di Nashville, Tennessee, Amerika Serikat, Senin (27/3/2023) waktu setempat. (REUTERS/Nicole Hester) Β
Seorang wanita berusia 28 tahun menembak mati 3 siswa berusia 9 tahun dan 3 staf di sebuah sekolah dasar swasta di Nashville, Tennessee, Amerika Serikat (AS). Pelaku dilaporkan ditembak mati oleh polisi. (REUTERS/Mark Zaleski) Β
Motif di balik penembakan mematikan itu masih dalam penyelidikan otoritas setempat. (AP Photo/John Bazemore) Β
Seperti dilansir CNN, Selasa (28/3/2023), kepolisian setempat mengidentifikasi pelaku penembakan sebagai Audrey Hale, seorang wanita berusia 28 tahun yang merupakan mantan siswa di SD swasta Kristen bernama Covenant School tersebut. (AP Photo/John Bazemore) Β
Dilansir AFP, Selasa (28/3/2023), pelaku berbekal setidaknya dua senapan serbu dan pistol. (REUTERS/Metropolitan Nashville Police Department) Β
Penembak memasuki Christian Covenant School dari pintu samping sebelum melepaskan tembakan. Serangan penembakan mengerikan itu berlangsung selama 14 menit. (Andrew Nelles/The Tennessean via AP) Β
Diketahui The Covenant School adalah lembaga swasta dengan lebih dari 200 siswa di prasekolah hingga usia sekitar 12 tahun. (AP Photo/Jonathan Mattise) Β