Turki - Gempa berkekuatan M 7,8 mengguncang Turki pada Senin (6/2/2023). Hingga kini, tim SAR terus berjuang siang-malam untuk mencari korban di reruntuhan bangunan.
Foto
Tak Kenal Lelah, Tim SAR Siang-Malam Cari Korban Gempa Turki

Sejak gempa pada Senin (6/2/2023) lalu, tim SAR terus melakukan pencarian korban di reruntuhan bangunan di Turki. Reuters/Umit Bektas.
Bahkan alat berat seperti ekskavator juga dikerahkan dalam melakukan pencarian korban gempa di Turki. Reuters/Umit Bektas.
Tim SAR juga harus melewati celah reruntuhan bangunan untuk mengevakuasi korban gempa di Turki. Reuters/Suhaib Salem.
Tim SAR berhasil menyelamatkan seorang warga dari reruntuhan bangunan di Hatay, Turki. Reuters/Guglielmo Mangiapane.
Tidak hanya siang, pencarian korban gempa juga dilakujan saat malam hari. Berbekal penerangan ekskavator, tim SAR menyisir reruntuhan bangunan. Reuters/Dilara Senkaya.
Tim SAR berhasil menyelamatkan seorang warga dari reruntuhan bangunan di Iskenderun, Turki. Reuters/Umit Bektas.
Malam yang gelap tak menyurutkan semangat tim SAR melakukan pencarian korban gempa di Turki. Reuters/Sertac Kayar.
Ribuan orang tewas akibat gempa besar yang melanda Turki. Reuters/Sertac Kayar.