Palestina - Konflik Palestina-Israel terus bergemuruh. Kini para pejuang Palestina melayangkan protes atas serangan pasukan Israel yang menewaskan 9 orang di kota Jenin.
Foto
Asap Hitam Pejuang Palestina Lawan Pasukan Israel di Tepi Barat
Jumat, 27 Jan 2023 11:00 WIB

Warga Palestina membakar ban dan mengibarkan bendera nasional selama protes terhadap serangan militer Israel di kota Jenin, Tepi Barat, Palestina, Kamis (26/1/2023).
Warga Palestina menyerukan protes terhadap serangan militer Israel di kota Jenin.
Kepresidenan Palestina menuduh Israel melakukan pembantaian di Jenin.
Serangan itu menewaskan sembilan warga Palestina dan 20 orang terluka.
Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mengatakan pasukannya masuk untuk menangkap militan Jihad Islam yang merencanakan serangan besar.