Jakarta - Kawasan Kebon Kacang, Jakarta Pusat, mulai steril dari PKL. Kini, tak ada lagi PKL menjamur di kawasan Mal Grand Indonesia (GI) dan Plaza Indonesia (PI) itu.
Foto
Cling... Kini Kawasan Grand Indonesia Steril dari PKL

Pengendara melintas di Kawasan Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa (10/1/2023).
Pantauan detikcom di lokasi, Selasa (10/1/2023) pukul 13.00 WIB, kawasan tersebut sepi dari PKL.Β
Tak ada lagi PKL yang mendirikan tenda di bahu jalan dan menjajakan beragam kuliner.
Kini kawasan di belakang Grand Indonesia (GI) itu steril dari pedagang kaki lima (PKL). Kondisi tersebut terpantau sejak Senin (9/1/2023).
Jalanan tampak lengang membuat kendaraan melintas dengan lancar.Β
Marka jalan yang biasanya tertutup oleh tenda-tenda PKL kini bisa dilihat jelas.
Warga berharap Pemerintah Kota Jakarta Pusat menyediakan lokasi alternatif bagi para PKL di kawasan itu.
Sebelumnya lokasi ini terkenal dengan kuliner PKL yang menjamur sepanjang jalan.
Sebelumnya Pemkot Jakpus berencana membangun skybridge di Jalan Kebon Kacang. Pembangunan skybridge itu dilakukan karena marak parkir liar hingga pedagang kaki lima (PKL) di sekitar Grand Indonesia.
Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Pusat Wildan Anwar mengatakan pembangunan skybridge Kebon Kacang direncanakan dimulai tahun depan.