Depok - Pemkot Depok menunda proyek pembangunan masjid di lahan SDN Pondok Cina (Pocin) 1. Kini sejumlah orang tua murid pun mulai membersihkan lingkungan sekolah.
Foto
Relokasi SDN Pocin 1 Ditunda, Orang Tua Murid Beberes Sekolah

Orang tua murid membersihkan kelas di SDN Pondok Cina 1, Depok, Sabtu (17/12/2022).Β
Pembangunan Masjid Raya Depok di lahan SDN Pondok Cina (Pocin) 1 ditunda. Sejumlah orang tua murid terlihat gotong royong membersihkan sekolah tersebut.
Pantauan detikcom di lokasi, Sabtu (17/12/2022), terlihat sejumlah orang tua serta relawan memulai gotong royong pukul 09.58 WIB.Β
Mereka terlihat merapikan ranting-ranting pepohonan di sekolah tersebut.
Para orang tua juga tampak membersihkan ruang kelas di SDN Pocin I. Perwakilan orang tua murid SDN Pocin I, Cici Kurnia, mengatakan gotong royong dilakukan agar sekolah lebih nyaman untuk kegiatan belajar mengajar siswa Senin (19/12) lusa.
Diketahui sekolah ini memiliki polemik dengan Wali Kota Depok terkait pembangunan Masjid Raya Depok hingga anak-anak harus rela diajar oleh orang tua dan relawan.
Namun laporan terbaru Wali Kota Depok akhirnya menunda relokasi SDN Pocin 1, hingga enam orang guru pun sudah kembali ke sekolah pada Jumat (16/12).
Orang tua murid juga berharap seluruh guru dapat kembali ke sekolah sebab masih terdapat ratusan siswa yang bertahan.
Para orang tua berharap aktivitas sekolah kembali normal mulai Senin (19/12/2022).
Salah seorang guru mengatakan siswa SDN Pocin 1 yang sudah pindah ke SDN Pocin 3 dan 5 diperkenankan bertahan atau kembali ke SDN Pocin 1 berdasarkan kenyamanan siswa.