Gaza - Pasukan Israel kembali menggempur Gaza. Aksi mereka dibalas oleh kelompok Jihad Islam dengan rentetan tembakan roket ke Israel.
Foto
Potret Roket Jihad Islam Gempur Israel
Minggu, 07 Agu 2022 15:02 WIB

Roket ditembakkan oleh gerilyawan Palestina ke Israel di Kota Gaza, Sabtu, 6 Agustus 2022. AP Photo/Fatima Shbair.
Pasukan Israel kembali menggempur Gaza dengan serangan-serangan udara pada hari Sabtu (6/8) ini. Kelompok gerilyawan Palestina, Jihad Islam pun membalas dengan rentetan tembakan roket, dalam eskalasi kekerasan terburuk di wilayah itu sejak perang tahun lalu. AP Photo/Fatima Shbair.
Sebagian besar roket tersebut dihadang sistem anti-rudal Israel, Iron Dome. AP Photo/Ariel Schalit.
Sebuah roket dari Jihad Islam mengenai mobil di Ashkelon, Israel. AP Photo/Ariel Schalit.