Bali - The Cave, restoran unik yang terletak di dalam gua dihentikan operasionalnya sementara. Penghentian itu dilakukan karena belum melengkapi izin.
Foto
Nah Lho, Restoran Dalam Gua di Bali Disegel Petugas, Ada Apa?
Selasa, 19 Jul 2022 15:40 WIB

Petugas melakukan peninjauan lapangan untuk memeriksa legalitas bangunan Restoran The Cave di kawasan Pecatu, Badung, Bali, Selasa (19/7/2022).Β Β
Petugas menghentikan sementara operasional restoran unik yang terletak di dalam gua.
Penghentian itu dilakukan karena belum melengkapi izin dan sedang menunggu kajian dari sejumlah instansi terkait pemanfaatan gua tersebut sebagai restoran. Β
Lokasi restoran ini berada di bawah Hotel The Edge dan dinamai The Cave. Restoran ini menyajikan 7 hidangan yang dipatok dengan harga Rp 1,4 juta hingga Rp 3,2 juta. Β
Restoran dalam gua ini membuat kaget warga sekitar. Bahkan pejabat lingkungan setempat juga mengaku baru tahu tentang restoran dalam gua tersebut. Β