Papua - Danrem 174 Merauke menerima sepucuk pistol revolver dan lima amunisi milik kelompok separatis Papua. Pistol itu merupakan hasil pembinaan teritorial di Mimika.
Foto
Sepucuk Pistol Separatis Papua Diserahkan ke TNI
Selasa, 05 Jul 2022 09:51 WIB

Danrem 174/ATW Merauke, Brigjen TNI E Reza Pahlevi menerima sepucuk senjata jenis pistol revolver S &W Cal 38 beserta 5 butir amunisi kaliber 22 mm, Senin (5/7/2022). Senjata itu milik anggota kelompok separatis teroris Papua (KSTP) yang ada di wilayah Kabupaten Mimika.
Pistol itu merupakan hasil pelaksanaan pembinaan teritorial yang dilakukan Satgas TNI terhadap kelompok separatis teroris Papua yang berada di wilayah Kabupaten Mimika.
Usai penandatanganan penyerahan satu pucuk pistol dilanjutkan penyerahan cinderamata.