Nusa Tenggara Timur - Presiden Joko Widodo berkunjung ke Kabupaten Ende, NTT, saat Hari Lahir Pancasila, Rabu (1/6). Jokowi turut mengunjungi rumah pengasingan Presiden Soekarno.
Foto
Momen Jokowi Kunjungi Rumah Pengasingan Bung Karno di Ende
Rabu, 01 Jun 2022 12:43 WIB

Presiden Joko Widodo mengunjungi rumah pengasingan presiden pertama RI, Soekarno, di Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (1/6/2022) waktu setempat.
Β
Dilansir dari siaran pers Sekretariat Presiden, Jokowi dan Ibu Iriana berkesempatan melihat berbagai macam barang-barang peninggalan Bung Karno bersama keluarga selama diasingkan.
Β
Seorang juru pelihara tempat bersejarah tersebut, Syarifudin, mengatakan bahwa Rumah Pengasingan Bung Karno telah terkenal sampai ke luar negeri.Β
Β
Ia pun mengaku senang dan bersyukur atas kunjungan kepala negara tepat di hari lahir Pancasila yang dinilai sangat berharga.
Β
Tampak Presiden Jokowi membasuh tangan dari air sumur yang berada di belakang rumah pengasingan Presiden Soekarno.
Β