Jakarta - Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jaksel mengerahkan pompa untuk menyedot banjir di Gereja Sumber Kasih Lebak Bulus. Lokasinya tak jauh dari sumur resapan.
Foto
Mesin Pompa Sedot Banjir di Lebak Bulus, Tak Jauh dari Sumur Resapan

Petugas Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Selatan atau pasukan biru turun ke lokasi banjir di Gereja Protestan di Indonesia Barat (GPIB) Sumber Kasih, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Jumat (18/3/2022). Di depan gereja yakni di Jl Lebak Bulus III terdapa sumur resapan namun posisinya lebih tinggi dari permukaan halaman gereja.Β
Berdasarkan pantauan pukul 11.00 WIB, banjir di area bawah gereja perlahan surut.
Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Selatan mengerahkan pompa untuk mempercepat menyedot banjir.
Diketahui, banjir terjadi sejak Kamis (17/3) pukul 16.00 WIB usai hujan yang mengguyur kawasan Lebak Bulus.
Ketinggian air menjadi 20 cm di kawasan depan gereja, dan 30 cm di kawasan belakang bagian gereja.
GPIB Sumber Kasih ini berlokasi di Jl Lebak Bulus III, Kelurahan Lebak Bulus, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan. Lokasinya tak jauh dari jalan sumur resapan yang dulu sempat viral lantaran rusak, diaspal, dan akhirnya dilubangi.
Selang air terlihat digunakan untuk memompa banjir di kawasan tersebut.
Peristiwa ini sempat dilaporkan ke Pemprov DKI lewat Twitter dan didata di Portal CRM.