Papua - PT Freeport Indonesia mendirikan taman kupu-kupu di kawasan MP-21, Timika, Kabupaten Mimika, Papua. Yuk lihat lihat kecantikan kupu-kupu koleksi taman tersebut.
Foto
Melihat Kupu-Kupu Cantik di Papua

Taman kupu-kupu ini berada di kawasan MP-21, Timika, Kabupaten Mimika, Papua.
Tampak sejumlah kepompong yang ditaruh dalam satu ruangan oleh petugas.
Taman kupu-kupu yang didirikan oleh PT Freeport Indonesia ini sebagai bentuk kepedulian terhadap kelestarian alam.
Proses metamorfosis kupu-kupu adalah telur, ulat, kepompong lalu kemudian menjadi kupu-kupu.
Papua memiliki 2 jenis kupu-kupu endemik.
Taman kupu-kupu tersebut dijaga oleh 4-5 orang petugas.
Kupu-kupu jantan akan mati setelah kawin sedangkan yang betina akan mati setelah bertelur.
Papua memiliki 2 jenis kupu-kupu endemik. Kedua jenis kupu-kupu tersebut adalah kupu-kupu raja dan sayap burung.
Usia kupu-kupu terbilang singkat. Saat menjadi kupu-kupu dewasa usianya hanya 14-24 hari.
Sejumlah pekerja PT Freeport Indonesia tengah melakukan pengecekan kupu-kupu di kawasan MP-21, Timika, Kabupaten Mimika, Papua.
detikcom bersama MIND ID mengadakan program Jelajah Tambang berisi ekspedisi ke daerah pertambangan Indonesia. Detikcom menyambangi kota-kota industri tambang di Indonesia untuk memotret secara lengkap bagaimana kehidupan masyarakat dan daerah penghasil mineral serta bagaimana pengolahannya. Untuk mengetahui informasi lebih lengkap, ikuti terus beritanya di detik.com/jelajahtambang