Jakarta - TNI Angkatan Laut (AL) akan menggelar Latihan Operasi Amfibi TA 2021 di Kepulauan Riau. Yuk lihat apel persiapan Operasi Amfibi Tahun 2021.
Foto
Melihat Apel Persiapan Operasi Amfibi Tahun 2021

Apel kesiapan Latihan Operasi Amfibi Tahun 2021 digelar di Dermaga JICT 2, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (22/10).
Apel persiapan latihan ini dipimpin langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut Yudo Margono.
TNI Angkatan Laut (AL) akan menggelar Latihan Operasi Amfibi TA 2021 di Kepulauan Riau.
Para prajurit TNI tampak naik ke kapal untuk melaksanakan Latihan Operasi Amfibi TA 2021.
Latihan Operasi Amfibi TA 2021 akan melibatkan sistem kesenjataan TNI AL dari Komando Armada (Koarmada) I, Koarmada II, Korps Marinir, Pusat Hidrografi dan Oseanografi TNI AL.
Latihan ini juga untuk menguji kesiapan pasukan TNI AL dalam menjaga NKRI di wilayah teritorial laut.
Selain itu latihan ini merupakan latihan yang rutin dilaksanakan dalam rangka menjaga, mempertahankan profesionalisme prajurit selaku matra laut.
33 Kapal Perang Republik Indonesia (KRI), sejumlah kendaraan tempur dari Korps Marinir terlibat dalam latihan ini.
Pasukan yang ikut pada Latihan Operasi Amfibi 2021 terdiri dari satu brigade infanteri atau sekitar 1.300 personel.
Jumlah awak KRI yang terlibat kurang lebih 2.700 personel.
Latihan Operasi Amfibi merupakan latihan parsial Armada Jaya XXXIX/2021 yang sempat tertunda pada awal April akibat kasus COVID-19 yang saat itu meningkat pesat.