Jakarta - Polres Metro Jakarta Pusat menggerebek kantor pinjaman online (fintech) ilegal di Ruko Sedayu Square, Cengkareng, Jakarta Barat.
Foto
Potret Kantor Pinjol yang Digerebek Polisi, Pegawainya Angkat Tangan
Kamis, 14 Okt 2021 11:40 WIB

Di lokasi tersebut polisi mengamankan puluhan orang. (Foto: Dok. Istimewa)
Informasi yang dihimpun detikcom, penggerebekan dilakukan Tim Unit Krimsus Satreskrim Polres Metro Jakarta Pusat pada Rabu (13/10). (Foto: Dok. Istimewa)
Polisi kemudian menggerebek kantor pinjol yang berlokasi di Ruko Sedayu Square Blok H.36 Cengkareng, Jakarta Barat. (Foto: Dok. Istimewa)
Saat melakukan penggerebekan, polisi mendapati puluhan karyawan yang sedang beraktivitas. (Foto: Dok. Istimewa)
Total ada 56 orang yang diamankan polisi di ruko tersebut. Mereka merupakan karyawan perusahaan pinjol tersebut. (Foto: Dok. Istimewa)