Afghanistan - Taliban menghadapi tekanan internasional untuk melepaskan hubungan dengan Al-Qaeda. Kini Taliban menegaskan tidak ada ISIS dan Al-Qaeda di Afghanistan.
Foto
Taliban Sesumbar Afghanistan Bebas dari ISIS dan Al-Qaeda

Kelompok Taliban yang kini berkuasa di Afghanistan menegaskan tidak ada bukti keberadaan militan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) ataupun Al-Qaeda di negara tersebut. (AP/Bernat Armangue)
Penegasan ini disampaikan beberapa hari setelah kelompok ISIS cabang Afghanistan yang dikenal sebagai ISIS-Khorasan (ISIS-K) mengklaim mendalangi rentetan serangan bom di kota Jalalabad. (AP/Khwaja Tawfiq Sediqi)
Seperti dilansir Reuters, Rabu (22/9/2021), sejak menggulingkan pemerintahan Afghanistan yang didukung Barat dan mengambil alih kekuasaan bulan lalu, Taliban menghadapi tekanan dari komunitas internasional untuk melepaskan hubungan dengan Al-Qaeda. (AP/Bernat Armangue).
Pada saat yang sama, Taliban harus berurusan dengan serentetan serangan di Afghanistan yang diklaim oleh ISIS. Taliban dan ISIS diketahui terlibat konflik selama bertahun-tahun karena perselisihan ekonomi dan ideologi. (BBC Magazine)
Juru bicara Taliban, Zabihullah Mujahid, menolak tuduhan yang menyebut Al-Qaeda mempertahankan kehadirannya di Afghanistan. Dia berulang kali menegaskan tidak akan ada serangan terhadap negara ketiga dari gerakan militan di Afghanistan. AP/Bernat Armangue
"Kami tidak melihat siapa pun di Afghanistan yang memiliki keterkaitan dengan Al-Qaeda," tegas Mujahid dalam konferensi pers pada Selasa (21/9) waktu setempat di Kabul. "Kami berkomitmen pada fakta bahwa, dari Afghanistan, tidak akan ada bahaya apapun terhadap negara mana pun," imbuhnya. (AP/Bernat Armangue).
Taliban digulingkan dari kekuasaan oleh pasukan pimpinan AS tahun 2001 lalu, setelah menolak menyerahkan pemimpin Al-Qaeda yang dianggap bertanggung jawab atas serangan 11 September 2001. Taliban kembali ke Kabul bulan lalu setelah AS mengumumkan penarikan tentaranya dan pemerintah serta militer Afghanistan kolaps. (BBC World)
Sementara kelompok afiliasi ISIS di Afghanistan, atau yang dikenal sebagai ISIS Khorasan atau ISIS-K, pertama muncul di wilayah Afghanistan bagian timur tahun 2014 dan belakangan menyebar luas ke wilayah lain, khususnya utara negara itu. ISIS-K diketahui bertempur melawan pasukan asing pimpinan AS di Afghanistan dan melawan Taliban. (AP Photo)
Mujahid dalam konferensi pers menyangkal kelompok ISIS tidak memiliki kehadiran nyata di wilayah Afghanistan, meskipun dia mengatakan bahwa kelompok itu 'secara tak terlihat melancarkan sejumlah serangan pengecut'. (AP/Bernat Armangue).