Solo - Warga Solo punya cara unik nan menarik dalam menyambut Imlek. Mereka mengenakan baju adat dari berbagai daerah Indonesia saat ucapkan selamat Tahun Baru Imlek.
Foto
Unik! Ada Miniatur Indonesia Saat Warga Solo Sambut Imlek

Pandemi virus Corona tak menjadi halangan bagi warga Solo untuk menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2021, Rabu (10/2/2021).
Hal itu terlihat saat sejumlah warga mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah di Indonesia saat mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek di kawasan Jalan Gatot Subroto, Solo, Jawa Tengah.
Aksi mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek 2021 tersebut dilakukan bukan tanpa alasan. Tak hanya dalam rangka menyambut Imlek, aksi itu juga digelar sekaligus untuk mengingatkan kembali pentingnya menjaga toleransi dan kebhinekaan Indonesia.
Tak hanya mengenakan pakaian adat, warga juga tampak memaksimalkan mereka dengan membawa beragam aksesoris pelengkap lainnya dalam kegiatan tersebut.
Dilaksanakan di masa pandemi COVID-19, warga yang ikut serta dalam aksi mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek itu pun juga mengenakan face shield atau pelindung wajah guna mengantisipasi penyebaran virus Corona.
Aksi menyambut Tahun Baru Imlek itu pun sontak menarik perhatian warga yang melintas di kawasan Jalan Gatot Subroto, Solo, Jawa Tengah.
Menariknya, warga yang ikut serta dalam aksi mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek itu juga sempat berfoto di zebra cross dengan latar sejumlah pengendara yang berhenti saat lampu merah.
Aksi warga yang mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek dengan mengenakan pakaian adat berbagai daerah Indonesia itu pun terlihat seperti miniatur Indonesia yang kaya akan budaya dan kesenian di tiap daerahnya.
Aksi itu pun diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga toleransi dan kebhinekaan Indonesia.