Banyumas - Mediasi antara pengendara motor CBR1000RR SP dengan sopir mobil Daihatsu Ayla dilakukan usai insiden mobil seruduk motor sport terjadi di Banyumas. Ini akhirnya
Foto
Akhir Kisah Pemotor CBR1000RR SP Diseruduk Ayla Berujung Damai
Jumat, 20 Nov 2020 20:01 WIB

Pemotor Honda CBR1000RR SP, Dimas Prasetyahani, sepakat berdamai dengan pengemudi Daihatsu Ayla. Istimewa/Satlantas Polres Banyumas.
Kasat Lantas Polresta Banyumas AKP Ryke Rhimadila mengatakan kedua belah pihak sepakat untuk tidak melanjutkan ke jalur hukum. Tawaran ganti rugi juga sudah dinegosiasikan antara pengemudi Ayla dengan pemotor CBR1000RR SP. Istimewa/Satlantas Polres Banyumas.
Sebelumnya Kasat Lantas Polresta Banyumas AKP Ryke Rhimadila menyebut peristiwa kecelakaan itu terjadi di Jalan HR Bunyamin, Purwokerto Utara, Banyumas, Jawa Tengah pada Selasa (17/11) lalu. Istimewa/Satlantas Polres Banyumas.