Jakarta - Massa yang tergabung mahasiswa, buruh dan anak-anak STM memadati kawasan Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusata, Kamis (8/10/2020).
Foto
Jalan Medan Merdeka Timur Mulai Ramai Massa Aksi

Massa mulai memadati kawasan Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusata, Kamis (8/10/2020). Β
Massa aksi ini merupakan gabungan dari mahasiswa, buruh dan anak-anak STM yang sebelumnya melakukan aksi longmarch dari berbagai daerah. Β
Saat ini massa aksi sedang berusaha masuk ke kawasan istana negara. Β
Massa aksi melakukan vandalisme sebagai bentuk protes. Β
Diketahui, disahkannya UU Cipta Kerja oleh DPR pada Senin (5/10) lalu memicu gelombang protes masyarakat di berbagai wilayah Indonesia. Β
Kontroversi UU Cipta Kerja tersebut terjadi karena UU itu dinilai hanya menguntungkan investor maupun pemilik modal, sementara buruh dianggap menjadi pihak yang dirugikan akibat disahkannya UU tersebut. Β
Para pengunjuk rasa juga membawa atribut aksi seperti poster. Β
Seorang pengunjuk rasa membentangkan poster menolak omnibus law. Β
Seorang pengunjuk rasa mengibarkan bendera merah putih saat berjalan menuju istana merdeka. Β
Para pengunjuk rasa tampak 'menguasai' satu jalur jalan dalam aksi tersebut.Β Β