Korea Utara - Korea Utara meledakkan kantor penghubung antar-Korea yang terletak di sebelah utara semenanjung itu, Selasa (16/6). Begini detik-detik saat gedung diledakkan.
Foto
Momen Korut Ledakkan Kantor Penghubung Antar-Korea
Rabu, 17 Jun 2020 11:47 WIB

Kementerian Unifikasi Korea mengatakan, penghancuran gedung yang terletak di kota perbatasan Kaesong dilakukan pada Selasa (16/6) pukul 14.49 waktu setempat.
Sebelumnya Korut memang sudah mengancam akan menghancurkan kantor tersebut. Hal itu dilakukan lantaran Korsel gagal menghentikan para aktivis anti-Korut untuk menerbangkan selebaran anti-Pyongyang melalui perbatasan.Β
Begini penampakan kantor penghubung antar-Korea sebelum diledakkan.
Ini detik-detik saat kantor penghubung antar-Korea diledakkan dan hancur.
Foto kolase saat gedung masih utuh dan setelah dihancurkan.