Selandia Baru - Warga New Zealand membuat gerakan menaruh boneka beruang di jendela rumah untuk mengurangi rasa cemas akan berita dan wabah virus Corona. Seperti ini fotonya.
Foto
Cara Unik Warga New Zealand Menghibur Diri saat Lockdown

Boneka beruang berukuran jumbo duduk bergelantungan di jendela sebuah rumah di Christchurch, Selandia Baru. Β
Warga Selandia Baru ini membuat gerakan di mana orang-orang menempatkan boneka beruang di jendela rumahnya masing-masing.
Tujuan dari gerakan yang dilakukan pada masa Lockdown atau karantina ini adalah akibat penyebaran virus Corona. Teddy Bear yang teduh seakan mewarnai hidup mereka.
Menaruh boneka beruang di jendela rumah ini bertujuan sebagai simbol untuk mencerahkan suasana hati di tengah rasa cemas yang sedang melanda di New Zealand.
Boneka Beruang itu juga bisa dijadikan bahan bermain anak-anak di rumahnya. Atau nggak, orang yang melihat ke luar rumah dan melihat rumah tetangganya bisa teduh melihat boneka beruang itu.
Tidak hanya di jendela rumah, boneka beruang juga dapat diletakkan di dalam mobil.
Bahkan, ada juga yang meletakan Boneka Beruang yang dipajang di atas pohon. Β
Potret 'Rufus' yang berada di dalam mobil. Lucu dan menggemaskan yah?
Gerakan ini diharapkan bisa diterapkan juga di berbagai negara di dunia yang tengah dilanda pandemi Corona. Tujuannya adalah agar masyarakat tak terlalu cemas dan stres memikirkan wabah yang tengah melanda bumi ini.