Jakarta - Jadwal operasional MRT dipersingkat untuk mencegah penyebaran virus corona. Pagi ini, terjadi antrian panjang di Stasiun MRT Fatmawati, Jakarta, Senin (16/3).
Foto
Potret Antrean Panjang Penumpang Stasiun MRT Fatmawati

Penumpang mengantri memasuki rangkaian ratangga di Stasiun MRT Fatmawati, Jakarta, Senin (16/3/2020).
Antrian penumpang terjadi saat memasuki pintu masuk stasiun. Sebab jadwal operasional MRT dipersingkat sesuai perintah Gubernur DKI Anies Baswedan.
Para penumpang yang hendak masuk ke stasiun tampak antre mengular. Antrean terjadi mencapai 100 meter.
Antrean terjadi hingga ke tangga.
Warga tampak duduk karena lelah berdiri saat mengantre.
Seorang penumpang bernama Rahma Aprilia, dia juga sudah berada di situ hampir 30 menit. Meski terlambat masuk kantor, dia tetap memaklumi perubahan kebijakan saat ini.
Petugas menjelaskan perubahan aturan yang menyebabkan antrean ini.
Pengurangan jam operasional MRT dilakukan guna mencegah penyebaran virus corona.
Seperti diketahui, virus corona telah menjadi pandemic global.
Para penumpang memakai masker saat mengantre.
Tidak hanya di Stasiun MRT Fatmawati, antrian panjang juga terjadi di stasiun MRT Lebak Bulus. Antrian mencapai 150 meter. Antrian terjadi baik yang mengarah ke Ciputat, maupun ke arah Pondok Indah.
Sebelumnya,Pemprov DKI membuat kebijakan memotong jadwal operasional baik bus TransJakarta, MRT, dan LRT. Jadwal keberangkatan MRT diubah. Anies mengatakan MRT akan berangkat setiap 20 menit.