Solo - Gibran Rakabuming Raka bertemu dengan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Pertemuan itu berlangsung di sebuah rumah makan di Solo. Ngobrolin apa sih?
Foto
Senyum dan Lambaian Tangan Gibran Saat Bertemu Risma di Solo
Rabu, 04 Mar 2020 15:41 WIB

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka bertemu dengan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini di Solo, Jawa Tengah, Rabu (4/3/2020).
Risma hari ini memang sedang berada di Solo. Dia menjadi narasumber dalam seminar edutainment d'Youthizen detikcom Goes to Campus di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo.
Dari UNS, Risma langsung menuju RM Pecel Solo. Dari jadwal pertemuan pukul 14.00 WIB, Risma tiba lebih dahulu, pukul 13.20 WIB, Rabu (4/3/2020). Risma tampak mengenakan pakaian batik dan jilbab hitam.
Gibran memang sebelumnya pernah mengaku berencana menemui Risma untuk belajar mengenai tata kota. Belum sempat ke Surabaya, mereka justru bertemu di Solo.