Jakarta - Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto memenuhi panggilan KPK. Ia menjalani pemeriksaan terkait kasus suap PAW anggota DPR yang menjerat Harun Masiku.
Foto
Ekspresi Hasto Saat Diperiksa KPK Soal Suap PAW

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto memenuhi panggilan KPK. Ia tampak tiba di gedung KPK dengan mengenakan kemeja putih dan jas hitam, Jakarta, Rabu (26/2/2020).
Dalam pemeriksaan tersebutΒ Hasto mengaku dipanggil untuk diperiksa sebagai saksi.
Hasto mengatakan sebagai warga yang baik, dirinya datang untuk memenuhi panggilan penyidik KPK.
Dia mengaku pemanggilan kali ini melanjutkan pemeriksaan sebelumnya.
Selain Hasto, KPK juga turut memeriksa sejumlah orang lainnya dalam kasus suap PAW anggota DPR tersebut.
Dalam kasus dugaan suap PAW anggota DPR ini, KPK menetapkan empat tersangka, yaitu Wahyu Setiawan, Agustiani Tio Fridelina, Saeful, dan Harun Masiku. Harun disangkakan KPK memberikan suap kepada Wahyu terkait PAW anggota DPR dari PDIP yang meninggal dunia, yaitu Nazarudin Kiemas. Nama Harun disebut didorong DPP PDIP untuk menggantikan Nazarudin. Padahal, bila mengikuti aturan suara terbanyak di bawah Nazarudin, penggantinya adalah Riezky Aprilia.