Jakarta - Menparekraf Wishnutama menghadiri rapat kerja bersama Komisi X DPR RI. Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo juga ikut mendampingi.
Foto
Didampingi Angela, Wishnutama Rapat Bareng Komisi X

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Wishnutama bersama Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo menghadiri rapat kerja dengan Komisi X DPR RI.
Rapat digelar di ruang rapat Komisi X yang berada di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (29/1/2020).
Rapat kerja tersebut dipimpin oleh Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda.
Ada sejumlah hal yang dibahas dalam rapat kerja tersebut, salah satunya adalah membahas program kerja Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Tahun 2020.
Selain itu, rapat kerja itu juga beragendakan mengevaluasi pelaksanaan program dan anggaran tahun 2019 dan persiapan 2020, evaluasi pelaksanaan DAK tahun anggaran 2019 dan persiapan DAK 2020.
Wishnutama tampak mengenakan kemeja batik saat menghadiri rapat kerja bersama Komisi X DPR RI.
Menparekraf Wishnutama didampingi Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo saat menghadiri rapat kerja bersama Komisi X DPR RI.
Wishnutama berbincang dengan sejumlah anggota Komisi X DPR RI saat menghadiri rapat kerja yang membahas mengenai program kerja Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Tahun 2020.