China - Pemerintah China sedang membangun rumah sakit untuk pasien virus corona. Pembangunan ditargetkan rampung pada 3 Februari mendatang.
Foto
China Kebut Pembangunan Rumah Sakit Khusus Pasien Virus Corona
Sabtu, 25 Jan 2020 13:49 WIB

Puluhan alat berat meratakan lahan yang akan dibangun rumah sakit khusus pasien virus corona.
Pemerintah kota Wuhan menyatakan, pihaknya sedang membangun sebuah rumah sakit dengan kapasitas 1.000 ranjang.
Rumah sakit ini dibangun di atas tanah seluas 25 ribu meter persegi dan dijadwalkan selesai pada 3 Februari mendatang.
Rumah sakit baru ini dibangun dari gedung-gedung pra-cetak (prefabricated) yang akan bisa diisi 1.000 ranjang di dalamnya. Mesin-mesin konstruksi, termasuk 35 mesin penggali dan 10 buldoser, telah tiba di lokasi itu sejak Kamis (23/1) malam waktu setempat.