Jakarta - Universitas Al-Azhar Indonesia bersama mahasiswa universitas lain gelar doa bersama untuk para korban demo rusuh di DPR. Salah satu korbannya adalah Faisal Amir
Foto
Doa Bersama untuk Kesembuhan Korban Demo Ricuh di DPR

Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) menggelar doa bersama untuk para korban demo rusuh di gedung DPR, termasuk Faisal Amir yang mengalami pendarahan otak, Jakarta, Kamis (26/9/2019).
Sejumlah mahasiswa dari universitas lain turut hadir mendoakan dan memberikan dukungan moril terhadap Faisal Amir.
Pantauan detikcom di Aula Buya Hamka, UAI, Jalan Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (26/9/2019), acara doa bersama dibuka dengan lagu Indonesia Raya dan Mars Mahasiswa.
Sejumlah mahasiswa dari berbagai universitas lainnya seperti Universitas Moestopo, Universitas Trisakti, Universitas Mercu Buana, dan Universitas Atmajaya turut hadir.
Rektor UAI, Asep Saefuddin, menyambut baik kehadiran para mahasiswa dari luar UAI. Doa bersama ini sebagai bentuk dorongan moril terhadap Faisal Amir.
Asep meminta para mahasiswa mendoakan Faisal Amir agar lekas diberikan kesembuhan dan menjalankan aktivitas seperti biasanya. Asep mengatakan Faisal dalam waktu dengan akan menjadi seorang sarjana hukum.
Senada dengan Asep, Pelaksana tugas (Plt) Presiden Mahasiswa UAI, Muhammad Iqbal Ramadhan meminta kawan-kawannya mendoakan para korban. Serta meminta perjuangan mahasiswa tidak kendur.
Sebelumnya, kondisi Faisal Amir yang mengalami pendarahan otak saat demo mahasiswa berakhir ricuh mulai membaik. Faisal bahkan sudah dapat berkomunikasi.