Lapangan Terendam Rob, Anak-anak Main Bola di Jalanan

Foto

Lapangan Terendam Rob, Anak-anak Main Bola di Jalanan

Pradita Utama - detikNews
Sabtu, 06 Apr 2019 11:09 WIB

Jakarta - Anak-anak di kawasan Muara Baru menjadikan jalan raya sebagai arena untuk bermain. Mereka bermain sepakbola hingga burung dara di jalan tersebut.

Sejumlah anak asyik bermain sepakbola di jalan depan pabrik milik Pelindo II, Muara Baru, Jakarta Utara, Jumat (5/4/2019) sore.
Menurut keterangan anak-anak, mereka terpaksa bermain di tengah jalan karena di kawasan Muara Baru tidak mempunyai lagi lapangan akibat terendam air rob dan tidak memiliki ruang terbuka hijau yang cukup untuk bermain sepakbola.
Anak-anak tersebut tidak punya pilihan lain selain bermain di kawasan itu meskipun dilarang.
Mereka bermain sepakbola tanpa memakai alas kaki alias nyeker.
Anak-anak itu tetap bersemangat bermain sepakbola meski tak memakai sepatu.
Mereka tetap riang bermain di jalan beton tersebut.
Sesekali mereka harus mengambil bola yang masuk ke genangan air di pinggir jalan.
Bermain sepakbola ini biasa mereka lakukan saat sore hari. Mereka akan kembali ke rumah masing-masing setelah matahari beranjak tenggelam.
Selain sepak bola, ada juga yang bermain burung dara di kawasan tersebut.
Jalanan yang dijadikan sebagai lapangan itu berada di depan pabrik milik Pelindo II.
Lapangan Terendam Rob, Anak-anak Main Bola di Jalanan
Lapangan Terendam Rob, Anak-anak Main Bola di Jalanan
Lapangan Terendam Rob, Anak-anak Main Bola di Jalanan
Lapangan Terendam Rob, Anak-anak Main Bola di Jalanan
Lapangan Terendam Rob, Anak-anak Main Bola di Jalanan
Lapangan Terendam Rob, Anak-anak Main Bola di Jalanan
Lapangan Terendam Rob, Anak-anak Main Bola di Jalanan
Lapangan Terendam Rob, Anak-anak Main Bola di Jalanan
Lapangan Terendam Rob, Anak-anak Main Bola di Jalanan
Lapangan Terendam Rob, Anak-anak Main Bola di Jalanan


Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads