Jakarta - Mantan Wakil Ketua Komisi VII DPR Eni Maulani Saragih kembali menjalani pemeriksaan di KPK untuk kasus suap proyek PLTU Riau-1. Ia pun mulai buka suara.
Foto
Eni Saragih Mulai Buka Suara Soal Kasus PLTU Riau

Tersangka kasus dugaan suap PLTU Riau-1 Eni Maulani Saragih jalani pemeriksaan lanjutan di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (26/9/2018).
Mantan Wakil Ketua Komisi VII DPR RI itu berbicara mengenai tugas 'mengawal' proyek tersebut.
Eni mengungkapkan bahwa dirinya ditugasi untuk mengawal proyek PLTU Riau-1. Namun, ia enggan menyebut siapa atasan yang memberinya tugas mengawal proyek tersebut.
Eni sebelumnya pernah bicara soal perintah mengawal proyek PLTU Riau-1. Namun, dia tidak menyebut pihak pemberi perintah.
Kasus dugaan suap proyek PLTU Riau-1 ini telah menyeret sejumlah nama baik dari kalangan politisi dan pengusaha menjadi tersangka. Selain Eni Maulani Saragih, Idrus Marham dan Johannes B Kotjo menjadi tersangka lainnya dari kasus suap proyek tersebut.