Manila - Banjir melanda ibukota dan beberapa provinsi di Filipina. Curah hujan yang tinggi menjadi penyebab terjadinya banjir.
Foto
Banjir Lumpuhkan Kota Manila

Ribuan warga Filipina di ibukota Manila dan beberapa provinsi di sekitarnya harus dievakuasi usai banjir yang merendam wilayah tersebut, Minggu (12/8/2018) lalu. Erik De Castro/Reuters.
Hujan yang terus menerus mengguyur wilayah Manila dan daerah di sekitarnya membuat debit air dari pegunungan meninngkat dan meluap sehingga mengakibatkan banjir. Erik De Castro/Reuters.
Air di beberapa wilayah meluap hingga ke ketinggian sekitar 70 sentimeter dan membuat jalan-jalan di kota Manila dan sekitarnya tak dapat dilalui kendaraan. Jasa transportasi kereta api dihentikan dan sejumlah sekolah di Manila ditutup. Erik De Castro/Reuters.
Warga pun dievakuasi dari rumah-rumah mereka yang terendam banjir. Eloisa Lopez/Reuters.
Kondisi tempat penampungan korban banjir di Marikina, Metro Manila, Filipina. Eloisa Lopez/Reuters.
Beberapa sekolah pun dijadikan sebagai tempat penampungan sementara untuk para korban banjir. Eloisa Lopez/Reuters.
Sejumlah warga mulai kembali ke rumah-rumah untuk mengumpulkan benda-benda berharga dari rumah mereka usai terendam banjir. Erik De Castro/Reuters.