Melihat Kondisi Nelayan di Dekat Jembatan Penghubung Pulau Reklamasi

Foto

Melihat Kondisi Nelayan di Dekat Jembatan Penghubung Pulau Reklamasi

Pradita Utama - detikNews
Kamis, 19 Jul 2018 08:36 WIB

Jakarta - Nelayan memprotes pembangunan jembatan penghubung menuju pulau reklamasi di muara Sungai Dadap, Kabupaten Tangerang. Begini kondisi nelayan di kawasan itu.

Nelayan Dadap, Kecamatan Kesambi, Kabupaten Tangerang memprotes pembangunan jembatan penghubung menuju pulau reklamasi di muara Sungai Dadap. Pembangunan jembatan itu dilakukan tanpa konsultasi dengan masyarakat dan nelayan setempat.
Muara Sungai Dadap saat ini menjadi satu-satunya akses nelayan untuk melaut. Jika pengerjaan dilanjutkan, dia khawatir mata pencarian warga setempat akan terpengaruh.
Seorang nelayan melihat proses pembangunan jembatan penghubung menuju pulau reklamasi meski Pulau Reklamasi telah disegel oleh Pemprov DKI Jakarta.
Warga juga khawatir jika pembangunan jembatan menyentuh perkampungan. Rumah warga bisa saja digusur akibat pembangunan itu.
Para nelayan Kesambi, Kabupaten Tangerang bersiap melaut, Rabu (18/7/2018).
Perahu nelayan melintas di dekat lokasi pembangunan jembatan.
Sejak penyegelan proyek pulau reklamasi oleh Pemprov DKI Jakarta, pengerjaan jembatan tak pernah dihentikan. Saat ini tiang pancang juga sudah dipasan di area muara Sungai Dadap.
Melihat Kondisi Nelayan di Dekat Jembatan Penghubung Pulau Reklamasi
Melihat Kondisi Nelayan di Dekat Jembatan Penghubung Pulau Reklamasi
Melihat Kondisi Nelayan di Dekat Jembatan Penghubung Pulau Reklamasi
Melihat Kondisi Nelayan di Dekat Jembatan Penghubung Pulau Reklamasi
Melihat Kondisi Nelayan di Dekat Jembatan Penghubung Pulau Reklamasi
Melihat Kondisi Nelayan di Dekat Jembatan Penghubung Pulau Reklamasi
Melihat Kondisi Nelayan di Dekat Jembatan Penghubung Pulau Reklamasi


Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads