Jakarta - Hiii...! Ular sanca sepanjang 4 meter ditangkap di wilayah Kali Pesanggrahan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (13/3/2018) pagi. Intip foto-fotonya di sini:
Foto
Foto: Ini Ular Sanca 4 Meter di Kali Pesanggrahan yang Bikin Kaget

Ular sanca sepanjang 4 meter ditangkap di wilayah Kali Pesanggrahan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (13/3/2018) pagi. Ular ini muncul saat kali sedang dibersihkan.
Petugas UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta sedang membersihkan Kali Pesanggrahan. Tiba-tiba, ular sanca tersebut melintas di air.
Petugas UPK Badan Air DLH awalnya kaget saat ular sanca 4 meter ini muncul. Mereka langsung berlarian ke pinggir kali.
Petugas UPK Badan Air Ahyarudin menyebut, dirinya dan rekannya tidak berani menangkap ular tersebut dengan tangan di air karena gerakannya sangat cepat.
Ular tersebut kemudian dipukul dengan bambu hingga mati karena sempat hendak menyerang.
Ahyarudin berharap semoga tidak ada ular besar lagi di lokasi yang bisa membahayakan dirinya dan rekan-rekannya saat sedang membersihkan sampah di aliran sungai.