Jakarta - Stasiun Bogor dipadati penumpang di hari terakhir libur tahun baru. Bagaimana penampakannya?
Foto
Penumpang Membeludak di Stasiun Bogor saat Libur Tahun Baru

Foto: Pantauan detikcom pukul 17.00 WIB, Senin (1/1/2017), antrean mulai terjadi ketika masuk Stasiun Bogor. Di loket karcis, kepadatan juga terjadi hingga ke pintu masuk peron. Penumpang harus antre ketika 'tap' kartu masuk peron. (Mega-detikcom)
Foto: "Ini ramainya lebih dari hari libur biasanya," ujar salah satu penumpang, Mega, kepada detikcom. (Mega-detikcom)
Foto: Mega mengatakan, semua rute dari Bogor ke arah Jakarta disesaki penumpang. Penumpang terlihat berdesakan ketika pintu kereta dibuka. (Mega-detikcom)
Foto: "Semua rute padat, Bogor-Jakarta Kota, Bogor-Tanah Abang, Bogor-Angke, semuanya padat," ucapnya. (Mega-detikcom)
Foto: Dia menjelaskan, kepadatan ini kemungkinan terjadi karena volume penumpang yang sangat banyak. Sebab, kereta tidak ada gangguan. (Mega-detikcom)