Jakarta - Cerita tentang anjing Valent yang ditinggal di mobil selama 8 jam viral di media sosial. Ini foto-foto Valent yang dikirim pemiliknya, Elishia.
Foto
Ini Valent, Anjing Milik Elishia yang Ditinggal di Mobil 8 Jam

Cerita soal anjing Valent pertama kali diunggah oleh pemilik akun Twitter @tommyprabowo. Peristiwa ini terjadi di parkiran Mal Grand Indonesia, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (1/12) pukul 16.26 WIB. Saat itu Tommy kaget ada anjing di dalam sebuah mobil yang terus menggonggong.
Siang tadi, Elishia mendatangi Polsek Tanah Abang dan menegaskan bahwa dia tidak menelantarkan serta selalu menyayangi anjingnya. Saat diminta detikcom, Elishia kemudian mengirimkan foto-fotonya dengan Valent, anjingnya. (Foto: Dok. Elishia)
"Ini bukti (video) aku taruh di mobil bukan nyiksa, karena memang dia mau ikut, tapi cara aku salah terlalu nurutin valen. Tapi bukan berarti aku nggak sayang, kejam atau nyiksa dia dan dia sama aku udah bonding saling sayang," kata Elishia sambil mengirimkan foto dan video (Foto: Dok. Elishia)
Salah satu foto yang dikirimkan Elishia adalah saat dia melakukan pemotretan dengan Valent (Foto: Dok. Elishia)
"Dari awal Valent tinggal sama saya. Dia di rumah tidak pernah di kandang, saya tidak pernah setuju anjing saya di kandang. Dia dibiarkan bebas di rumah saya, mau acak-acak rumah saya kek, mau eek, mau pipis kek," ucap Elishia (Foto: Dok. Elishia)
Elishia mengaku selalu tidur bersama Valent dan kerap mengajak anjingnya itu jalan-jalan jika libur, termasuk ke luar kota. (Foto: Dok. Elishia)
Elishia mengatakan, di Polsek Metro Tanah Abang, dirinya dipertemukan dengan Tommy. Dia diminta agar menyerahkan Valent ke Garda Satwa Indonesia, namun dia menolak. (Foto: Dok. Elishia)
Tommy, pria yang melihat anjing Valent ditinggal di mobil, awalnya berniat melaporkan Elishia ke polisi terkait kasus penelantaran hewan. Namun ternyata Elishia juga datang dan akhirnya Kapolsek Tanah Abang AKBP Lukman Cahyono menyarankan agar dilakukan mediasi. Mediasi berjalan alot dan tidak ada titik temu. (Foto: Dok. Elishia)