Jakarta - Resepsi pernikahan putri Buwas, Nindy dengan putra BG, Vino digelar di Hotel Bidakara, Jaksel. Pernikahan anak dua jenderal itu dihadiri jajaran para tokoh.
Foto
Foto: Sederet Tokoh di Resepsi Pernikahan Anak BG-Buwas

Foto: Menko Kemaritiman Luhut B Pandjaitan hadir di Resepsi pernikahan anak Buwas-BG, Nindy dan Vino. Selain Luhut tampak pula Hakim MA Gayus Lumbuun, Kapolda Papua Irjen Boy Rafli, dan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono. (Dok Istimewa)
Amien Rais menjadi pihak yang mewakili keluarga memberi sambutan kepada tamu undangan. Dia juga tampak berfoto dengan mempelai di pelaminan berdekorasi gaya Minangkabau. Foto: dok. Istimewa
Tamu undangan banyak datang dari jajaran anggota DPR. Seperti Edhie Baskoro (Ibas) Yudhoyono, Ketua Fraksi Gerindra Ahma Muzani, hingga Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah. Kakak Ibas, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) juga tampak hadir. (Dok Istimewa)
Eks Kepala BIN, Sutiyoso pun menjadi salah satu tokoh yang hadir di resepsi pernikahan anak BG-Buwas. Eks kepala KaBIN lainnya yang juga datang adalah Hendropriyono. (Dok Istimewa)
Bukan hanya Ibas dan Fahri Hamzah saja yang jadi tamu Nindy-Vino. Anggota DPR lain yang hadir seperti Siti Hediati (Titiek Soeharto), Aboe Bakar Al Habsyi, Effendi Simbolon, dan Dede Yusuf. Tokoh lain yang tampak menjadi tamu undangan seperti Ketum PKB Muhaimin Iskandar dan Gubernur Jabar Ahmad Heryawan. (Dok Istimewa)
Tamu undangan pun mendapat hiburan dari artis ibu kota di resepsi pernikahan anak Buwas-BG. Seperti dari Bunga Citra Lestari (BCL), Ari Lasso, Fariz RM, hingga grup Kahitna. (Dok Istimewa).