Jakarta - SBY menggelar konferensi pers di rumahnya di Mega Kuningan, Jakarta. Ia menepis tuduhan mantan Ketua KPK Antasari Azhar mengenai kriminalisasi kasus.
Foto
SBY Tanggapi Tuduhan Antasari

Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono menepis tuduhan mantan Ketua KPK Antasari Azhar mengenai kriminalisasi kasus. Dia menyatakan tidak pernah mencampuri urusan penegakan hukum.
"Saya tidak pernah menggunakan kuasa presiden saya waktu itu untuk mencampuri penegak hukum," ujar SBY dalam konferensi pers di rumahnya di Mega Kuningan, Jakarta, Selasa (14/2/2017).
SBY mengatakan tidak pernah mengintervensi penyidik kepolisian, jaksa, maupun majelis hakim, termasuk dalam kasus Antasari.
Dia berharap penegak hukum membuka lagi kasus tersebut hingga terang-benderang.
Dalam jumpa pers tersebut, SBY tampak didampingi oleh Ibas dan pengurus PD lainnya.
Dalam kesempatan ini, SBY berharap para penegak hukum menjaga integritasnya.
Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meyakini tuduhan Antasari Azhar padanya mendapatkan restu dari kekuasaan. Namun SBY tidak merinci siapa yang dimaksud kekuasaan itu.