Jakarta - PO Harapan Jaya meluncurkan armada baru Bus Scania K3601B. Mereka mengajak para pelanggan melihat dan merasakan secara langsung keunggulan armada baru ini.
Foto
PO Harapan Jaya Luncurkan Armada Baru Bus Scania

Penumpang bus saat menikmati perjalanan di atas Bus Scania K3601B saat peluncuran armada baru untuk PO Harapan Jaya di Jakarta, Minggu (22/1). Pool/dok. PO Harapan Jaya.
PO Harapan Jaya mengajak para pelanggan untuk melihat dan merasakan secara langsung keunggulan armada baru yang memiliki teknologi terkini dari segi kenyamanan dan keamanan. Pool/dok. PO Harapan Jaya.
Bus Scania K360IB-4x2 opticruise transmission sebagai armada terbaru kelas super luxury dengan rute pengoperasian Jakarta-Jawa Tengah-Jawa Timur. Pool/dok. PO Harapan Jaya.
Bus ini memiliki kapasitas mesin 13.000 cc dan 360 horse power (hp) dengan dilengkapi antara lain ruang untuk kursi refleksi, serta ekstra hot drink water, wifi, toilet serta 1 ruangan smoking room. Pool/dok. PO Harapan Jaya.