Geger! Brigjen Tumilaar Marah Ke PT Sentul City Gegara Gusur Rumah Warga

Video 20Detik

Geger! Brigjen Tumilaar Marah Ke PT Sentul City Gegara Gusur Rumah Warga

detikTV, Yussa Ariska Viosa - detikNews
Sabtu, 29 Jan 2022 11:18 WIB
Jakarta -

Video memperlihatkan Brigadir Jenderal Junior Tumilaar membela warga desa yang berkonflik dengan PT Sentul City viral di media sosial. Brigjen Tumilaar mengaku marah karena PT Sentul City masih melakukan penggusuran meski sudah dilarang.

Dilihat detikcom, Sabtu (29/1/2022), dalam video viral tersebut Brigadir Jenderal Junior Tumilaar sempat menyinggung nama seorang brigjen bernama Rio. Terdengar dalam video itu, Tumilaar sempat berteriak menyebut nama PT Sentul City.

"Beta punya pasukan brigade, Negara Indonesia punya pemerintahan, Sentul City, b*ngs*t kau," kata Brigjen Tumilaar seperti dalam video.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia juga menyebut akan membantu warga, Dirinya bahkan merelakan diri untuk melawan PT Sentul City.

Saya relakan nyawa saya untuk kalian, mana sini, polisi, mau Brimob?" ujarnya.

ADVERTISEMENT

Dihubungi terpisah Brigjen Junior Tumilaar mengatakan peristiwa tersebut terjadi pada Senin, (24/1) yang lalu. Dia menyebut hal itu dipicu penggusuran lahan warga yang dilakukan oleh pihak PT Sentul City.

"Sentul city kan sudah dilarang untuk menyelesaikan dengan penggusuran dan somasi oleh pemerintah daerah. Saya marah karena Sentul city masih menggerakkan alat berat dan menggusur," kata Jendral Tumilaar saat diminta keterangan detikcom, Jumat (28/1/2022).

(rmi/rmi)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads