Dalam tempo seminggu, anggota DPR RI sudah dua kali mengusir 'tamu' rapat. Pertama, Wakil Ketua Komisi III DPR, Desmond J Mahesa mengusir salah satu anggota Komnas Perempuan yang terlambat namun nekat masuk ruang rapat, Kamis (13/1).
Kedua, Sekjen Kementerian Sosial (Kemensos), Harry Hikmat diminta keluar ruangan saat rapat kerja dengan Komisi VIII DPR RI, Rabu (19/1). Harry sebelumnya menganggap sikap kritis Wakil Ketua Komisi VIII, Ace Hasan Syadzily sebagai tindakan sinis ke Kemensos.