Penyidik KPK menggeledah gedung DPR Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin. Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR, Habiburokhman, hadir untuk mendampingi.
Penyidik tiba di kantor wakil rakyat sekitar pukul 18.00 WIB. Kemudian menuju Gedung Nusantara III, ruangan para pimpinan DPR. Penyidik naik lift membawa 5 koper.
Lokasi penggeledahan adalah ruangan Azis Syamsuddin yang berada di lantai 4 Gedung Nusantara III. Sekitar pukul 19.45 WIB, penyidik keluar dengan membawa 2 koper.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Azis sempat disebut di kasus suap penyidik KPK dan Wali Kota Tanjungbalai Syahrial. Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan Azis Syamsuddin memperkenalkan Wali Kota Tanjungbalai Syahrial ke penyidik KPK AKP Stepanus Robin Pattuju.
AKP Robin dijerat KPK usai diduga menerima Rp 1,3 miliar dari Rp 1,5 miliar yang dijanjikan M Syahrial selaku Wali Kota Tanjungbalai. Pemberian uang itu dimaksudkan agar AKP Robin mengurus perkara dugaan korupsi di KPK yang diduga menjerat Syahrial.
Azis Syamsuddin sendiri sudah angkat bicara perihal itu. Namun tak menjawab rinci kasus tersebut.
(/)