Kondisi Gedung Capitol yang Kacau Balau Usai Demo Pendukung Trump

Video 20Detik

Kondisi Gedung Capitol yang Kacau Balau Usai Demo Pendukung Trump

detikTV - detikNews
Kamis, 07 Jan 2021 21:45 WIB
Washington DC -

Massa pendukung Donald Trump melakukan aksi unjuk rasa yang berujung rusuh di Gedung Capitol AS, Rabu (6/1/2021) waktu AS. Sedikitnya 4 orang tewas dan 52 orang ditangkap. Begini kondisi Capitol pascakerusuhan.

Sejumlah kaca jendela tampak pecah. Kursi bergelimpangan. Berkas atau kertas berserakan.

Rusuh pecah saat pendukung Trump berusaha masuk Capitol. Terjadi bentrokan dengan polisi. Sebagian massa ditangkap!

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Massa disebut-sebut tergerak setelah Trump melontarkan tuduhan dan klaim palsu soal kecurangan pilpres beberapa minggu belakangan. Trump dianggap menghasut pendukungnya untuk menyerbu Gedung Capitol AS pada Rabu (6/1) waktu setempat, saat Kongres AS sedang menggelar sidang gabungan untuk mengesahkan kemenangan Joe Biden dalam pilpres 2020.

Jaksa Agung untuk Washington DC, Amerika Serikat (AS), Karl Racine, menuntut Trump mundur. Sejumlah politikus sepakat menggunakan Amandemen ke-25 tentang pencopotan presiden. Namun hingga saat ini keputusan belum diambil.

(/)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads