Di LP Sukamiskin, Pollycarpus Sering Jadi Petugas Upacara

Di LP Sukamiskin, Pollycarpus Sering Jadi Petugas Upacara

Baban Gandapurnama - detikNews
Selasa, 03 Jun 2008 20:42 WIB
Bandung - Sejak dipindah ke LP Sukamiskin tanggal 23 April lalu, Pollycarpus Budihari Priyanto mulai menjalani orientasi administrasi selama tiga bulan. Pada 1 Juni lalu atau satu minggu setelah pindah dari LP Cipinang, Polly ditunjuk sebagai pembaca teks Catur Dharma Narapidana Lapas dalam upacara.

Masa orientasi ini khusus buat napi yang baru masuk ke Lapas Sukamiskin dan dilakukan tiap hari pukul 07.00 WIB selama 2 - 3 jam. Napi diajarkan baris berbaris, kedisiplinan dan bagaimana kehidupan di Lapas Sukamiskin.

Menurut Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas Sukamiskin Waskito kepada detikbandung.com, Pollycarpus mengaku aktif di pramuka saat sekolah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karena dia ngaku aktif di pramuka waktu sekolah maka kita tes. Saya minta dia untuk menjadi petugas upacara. Dia pakai baju pramuka pada saat upacara tersebut, dan dia ingin mengembangkan kegiatan pramuka di Lapas Sukamiskin," kata Waskito di rumah dinasnya di Komplek Lapas Sukamiskin, Selasa (3/6/2008). Dalam upacara tersebut, Waskito berperan sebagai inspektur upacara.

Selama berada di Lapas Sukamiskin, terdakwa kasus pembunuhan aktivis HAM Munir ini berkelakuan baik dan diterima oleh narapidana lain. "Seminggu ini perilaku Polly sangat baik. Dia dengan napi yang lain tidak ada masalah. Saat orientasi dia rajin, pagi-pagi sudah bangun dan dia dalam kondisi sehat," kata dia.

Waskito juga menambahkan seminggu ini dua kali keluarga Pollycarpus berkunjung. "Satu atau dua kali keluarganya mengunjungi. Teman-temannya belum ada yang menjenguk. Baru istri dan anaknya," pungkas Waskito. (lom/asy)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads