Isi Acara Achmad Zaini, Saung Angklung Udjo Belum Dibayar

Berburu Dana Miliaran Rupiah

Isi Acara Achmad Zaini, Saung Angklung Udjo Belum Dibayar

Baban Gandapurnama - detikNews
Jumat, 30 Mei 2008 13:42 WIB
Bandung - Tidak hanya sewa hotel dan catering yang belum dibayar penyelenggara Public Multi Projectnya Achmad Zaini di Villa Istana Bunga, Parongpong, Jawa Barat (29/5/2008), kesenian dari Saung Angklung Udjo (SAU) pun ternyata belum mendapat bayaran sepeserpun.

Hal itu dinyatakan Marketing Manager SAU, Maulana. "Hingga saat ini kami belum menerima bayaran sepeserpun," ujarnya saat ditemui di SAU, Jl Padasuka, Jumat (30/5/2008).

Dia mengatakan dalam kontrak kerja sudah ada kesepakatan bahwa pembayaran harus dibayar sebelum pentas yaitu hari Rabu. Ketika ditagih pihak Yayasan Galuh Pakuan menyatakan ada masalah. Mereka menjanjikan akan membayar seusai pentas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hingga hari ini pihaknya belum menerima bayaran bahkan saat mau konfirmasi melalui telepon ada yang tidak aktif dan tidak diangkat," papar Maulana.

Maulana mengaku, Yayasan Galuh Pakuan baru pertama kali menyewa SAU. Ssebelumnya, Senin (26/5/2008) seorang lelaki dan perempuan mendatangi SAU dan mendadak meminta SAU mengisi acara Public Multy Project. Hari itu juga SAU langsung teken kontrak.

Menurut Maulana pihak panitia pun meminta kelonggaran pembayaran dengan dalih acara tersebut adalah acara amal, kami pun memberinya.

"Sampai saat ini pembayaran pun belum dibayar," ujarnya dengan raut muka cemas menyadari bahwa acara Public Multy Project ternyata jadi pembicaraan di media massa. (ern/asy)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads